Pantai Batam Sari – Wisata Yang Wajib Anda Kunjungi Di Tegal
Pantai Batam Sari merupakan salah satu wisata pantai yang berada di Tegal, Jawa Tengah. Pantai ini mempunyai pesona menarik untuk para pengunjungnya dengan pasir cokelat lembut serta air laut yang jernih. Dengan luasnya yang hampir 3 hektare, pemandangan indah serta suasana yang tenang akan anda peroleh.
Wisata ini berada tepatnya di Panggung, Kecamatan Tegal Timur di Tegal, Jawa Tengah. Sementara, utnuk jam operasionalnya yaitu setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan 17.00 WIB. Kemudian, anda dapat masuk ke wisata ini dengan membayar sebesar Rp5.000. Jika anda berminat untuk berkunjung, maka simak beberapa informasi yang sudah JALAN-JALAN sediakan melalui ulasan bertikut ini,.
Akses Wisata Pantai Batam Sari Tegal
Anda dapat memulai perjalanan dari pusat Kota Tegal. Mulai dari Alun-alun Tegal, kemudian ambil arah timur menuju ke Jalan K.H. Mansyur. Kemudian belok kiri ke Jalan Pancasila. Ketika bertemu bundaran, maka ambil jalan keluar kedua lalu menetap di Jalan Pancasila. Setelah itu belok kanan ke Jalan Serayu dengan jarak sepanjang 750 meter. Kemudian, belok kanan ke Jalan Martoloyo atau Jalan Pantura/Jalan Raya Tegal-Pemalang. Lalu, belok kiri menuju ke Jalan Flores dan belok kanan sepanjang 700 meter. Berikutnya, belok kiri ke Batam III dan ikuti jalan hingga terlihat plang Pantai Batam Sari.
Baca Juga : Gua Haji Mangku – Pesona Wisata Alam Di Kepulauan Derawan
Aktivitas Seru Di Wisata Pantai Batam Sari Tegal
Pantai ini menyuguhkan pengalaman bersantai tidak terlupakan dengan hamparan pasir yang menarik dan air laut menenangkan. Tetapi, untuk yang ingin mencari petualangan, pantai ini menyediakan aktivitas air, seperti bermain voli dan berenang. Pantai ini juga menyuguhkan momen romantis yang tidak akan terlupakan ketika matahari terbenam di cakrawala. Jangan lupa untuk membawa kamera agar bisa menangkap keindahan sekitar. Yang mana mulai dari pemandangan laut yang memesona sampai dengan aktivitas seru. Misalnya saja seperti perahu nelayan yang berlayar di cakrawala supaya kenangan pantai ini bisa disimpan.
Fasilitas Di Wisata Pantai Batam Sari
Area di sekitar Pantai Batam Sari Tegal juga di kenal sebagai tempat dengan banyak pilihan warung. Di mana menyediakan makanan khas Tegal. Anda dapat membeli tahu aci, soto tauco, teh poci, mendoan serta beragam olahan seafood segar. Tidak hanya itu, fasilitas yang memadai, seperti kamar ganti, kamar mandi serta tempat ibadah, juga di sediakan untuk kenyamanan pengunjung. Untuk anda yang ingin bersantai sembari menikmati pemandangan laut, tersedia juga gazebo serta tempat berteduh yang menghadap ke arah laut travelingaja.com.