Pantai Jungkat – Wisata Yang Pas Untuk Liburan Keluarga

Pantai Jungkat – Destinasi wisata populer di Pontianak yang satu ini sangatlah ramah keluarga. Oleh karena itu, sangat pas untuk jadi tempat quality time bersama dengan keluarga tercinta. Jungkat Beach and Resort ada untuk menjawab kebutuhan tempat rekreasi pada alam yang terbuka dan masih jarang terdapat di Pontianak. Selain itu, tempat ini juga jadi wisata alam di Pontianak yang cukup populer serta menjadi primadona bagi para wisatawan.

Pantai-Jungkat-Wisata-Yang-Pas-Untuk-Liburan-Keluarga

Lokasinya yang berbeda serta unik membuat pemandangan pantai ini sangat khas dan indah. Dari tampilannya saja sudah terlihat berbeda dengan pantai lainnya. Jungkat Beach tidak memiliki pasir pantai seperti sejumlah pantai pada umumnya. Para pengunjung juga tidak dapat bermain basah-basahan serta berenang karena pada sepanjang pinggir pantai ini terdapat pagar.

Jam Buka Jungkat Beach

Jika anda tertarik dan ingin mengunjungi pantai ini, maka anda harus tau tentang beberapa informasi penting terutama jam operasionalnya. Adapun jam buka wisata Jungkat Beach ini yaitu setiap hari pada pukul 09.00 sampai dengan 20.00 WIB. Waktu terbaik bagi anda untuk JALAN-JALAN dan berkunjung ke sini yaitu ketika pagi hari. Jika anda tidak ingin berkunjung saat sedang ramai maka datanglah di luar weekend ataupun ketika hari libur.

Baca Juga : Aloe Vera Center – Wisata Edukasi Lidah Buaya Di Pontianak

Harga Tiket Masuk Jungkat Beach

Saat berkunjung ke tempat wisata ini, anda tentunya harus menyiapkan uang. Hal itu karena anda harus membayar tiket masuk dan beberapa fasilitas lainnya di pantai seperti :

  • Parkir Motor 000
  • Parkir Mobil 000
  • Tiket masuk anak 000
  • Tiket masuk dewasa 000
  • Bebek air / 20 menit 000

Tentunya semua tarif yang sudah ada di atas masih bisa berubah sewaktu-waktu, tergantung pada kebijakan manajemen. Sehingga anda harus selalu menyiapkan budget yang lebih saat berkunjung kesana.

Lokasi Jungkat Beach

Pantai-Jungkat-Destinasi-Wisata-Yang-Pas-Untuk-Liburan-Keluarga

Secara administrative, destinasi wisata Jungkat Beach berada di Jl. Raya Jungkat, Sei Nipah, yaitu pada Kecamatan Siantan, Pontianak di Kalimantan Barat. Dari Kota Pontianak memiliki jarak yaitu 27,3 Kilometer atau sekitar 1 jam dengan kendaraan.

Rute terbaik yang bisa anda lalui dari kota Pontianak yaitu lewat Jalan Tanjung Pura-Jalan Sultan Hamid-Jalan Perintis Kemerdekaan. Kemudian di lanjutkan menuju ke arah Jalan Ahmad Yani pada Tanjung Hilir. Arahkan laju kendaraan menuju ke Sei Nipah. Dari sana, anda hanya perlu mengikuti papan petunjuk arah yang terdapat di pinggir jalan.

Jika anda takut tersesat, maka anda dapat memakai aplikasi petunjuk arah seperti Google Maps. Nantinya aplikasi itu akan memberikan jalur tercepat serta terbaik. Untuk akses jalan menuju kesana sudah cukup bagus. Anda dapat berkunjung menggunakan kendaraan roda dua ataupun layanan rental mobil harian di Pontianak travelingaja.com.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *