Aloe Vera Center – Wisata Edukasi Lidah Buaya Di Pontianak
Aloe Vera Center – Kota Pontianak yang mempunyai struktur tanah gambut (pH tanah asam) ini menyebabkan pertumbuhan tanaman lidah buaya sangatlah subur. Potensi ini kemudian di manfaatkan dengan mendirikan suatu kawasan agrowisata Aloe Vera Center. Yang mana sangat terkenal di kalangan masyarakat serta para wisatawan domestik maupun mancanegara.
Pada kawasan Aloe Vera Center ini, juga ada Orchid Center yang merupakan pusat dari pembudidayaan beragam anggrek. Termasuk juga anggrek hitam yang adalah jenis anggrek khas Kalimantan dan kini sudah mulai langka. Lidah Buaya merupakan sejenis tumbuhan yang telah di kenal sejak 4.000 tahun yang lalu dan di pakai sebagai penyubur rambut.
Selain itu juga sebagai penyembuh luka dan untuk perawatan kulit. Tumbuhan tersebut berasal dari Kepulauan Canari, Kawasan Afrika Utara. Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan serta teknologi, manfaat dari tanaman lidah buaya kemudian semakin berkembang. Baik sebagai bahan baku industri farmasi serta kosmetika, juga untuk bahan makanan dan minuman kesehatan.
Tentang Aloe Vera Center
Aloe Vera Center Pontianak sudah resmi di bangun pada tahun 2002 yang lalu. Meskipun budidaya lidah buaya di Pontianak sudah ada sejak tahun 1990. Pusat pembudidayaan tanaman lidah buaya ini terdapat di bawah pengawasan manajemen Pemerintah Kota Pontianak. Pembangunan kawasan ini adalah hasil dari kerja sama antara Pemerintah Kota Pontianak. Bersama Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) di Provinsi Kalimantan Barat, juga partisipasi dari pihak BPPT Serpong. Aloe Vera Center Pontianak sudah berkembang dengan sangat pesat serta berhasil berkontribusi dalam peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pontianak.
Baca Juga : Danau Biru Singkawang – Nikmati Pesona Alam Menakjubkan
Jam Operasional, Harga Tiket Dan Fasilitas
Wisata ini sudah di buka sejak pukul 08:00 sampai dengan 16:00 WIB. Oleh karena itu, bagi anda yang tertarik dan ingin JALAN-JALAN ke wisata ini, maka anda bisa datang sesuai dengan jam operationalnya.
Sementara, untuk bisa masuk ke wisata ini, anda perlu membeli tiket wisata dengan tarif senilai Rp 5.000. Tentu saja sangat terjangkau untuk semua kalangan, sehingga jangan sungkan untuk berkunjung ke wisat ini.
Adapun fasilitas yang di sediakan pada lokasi wisata ini yaitu Area Parkir untuk kendaraan pengunjung, Tempat Sampah, Toko Oleh-oleh serta Toilet umum.
Akses Wisata
Bagi anda yang ingin berkunjung, jarak yang perlu anda tempuh dari pusat Kota Pontianak menuju ke agrowisata ini yaitu 7,2 km. Tentunya dengan waktu tempuh yaitu selama 18 menit memakai kendaraan pribadi anda. Tidak begitu jauh sehingga anda bisa menyempatkan waktu untuk berkunjung ke tempat ini travelingaja.com.